Venezuelan Poodle Moth
Pada awal Januari 2009, netizen dihebohkan dengan foto makhluk misterius menyerupai ngengat. Makhluk yang dapat terbang ini uniknya memiliki tubuh perpaduan antara ngengat dan anjing poodle putih. Awalnya foto tersebut diduga hasil Photoshop saja, namun ternyata foto itu asli dan ini bisa jadi merupakan penemuan spesies baru..
Sejak pertama kali muncul di internet, hewan ini sudah mencuri perhatian dunia, khususnya para penggemar cryptozoology. Foto yang menggambarkan hewan putih mirip anjing poodle yang dapat terbang ini pertama kali diposting di situs Flickr pada tanggal 1 Januari 2009. Awalnya banyak yang menyangsikan kebenaran adanya makhluk ini. Banyak yang menduga makhluk ini hanyalah hoax atau rekaan saja.
Namun setelah ditelusuri lebih jauh, ternyata foto tersebut diambil oleh seorang zoologist bernama Dr. Arthur Anker. Anker mendapatkan foto ini saat ia melakukan kunjungan ke Venezuela. Foto ini sendiri diambil di Bishkek, Gran Sabana Region di Kyrgyzstan selama musim dingin bulan September 2008.
Venezuelan Poodle Moth |
Dr. Arthur Anker memiliki 75 buah foto yang diambilnya di Gran Sabana National Park dan diposting di situs Flickr. Nah, di antara foto-foto tersebutlah terselip foto makhluk misterius ini yang kemudian dinamai Venezuelan Poodle Moth.
Seorang peneliti bernama Dr. Karl Shuker yang tertarik dengan makhluk ini kemudian menuliskan tentang Venezuelan Poodle Moth ini di blog pribadinya.
Secara fisik, Venezuelan Poodle Moth adalah hewan terbang berbadan kecil yang mirip ngengat dengan bulu putih halus yang menutupi tubuhnya, mata berwarna hitam yang cukup besar dan menonjol, serta antena berwarna coklat yang berada di atas kepalanya. Orang awam akan melihatnya mirip seperti anjing poodle yang dapat terbang.
Astagaa lucu bgt
BalasHapusbisakah diternak kan? buat dipelihara
BalasHapus